yuk main-main....

Informasi lebih rinci silakan hubungi 08127397697 atau melalui email playonsriwijaya@gmail.com

Rabu, 10 Desember 2014

Bekerja dalam Lingkungan Sosial yang Berbeda_SKKNI Kepemanduan Outbound_5_PAR.UJ.01.002.01



LAMPIRAN
KEPUTUSAN MENTERI TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI
REPUBLIK INDONESIA

NOMOR  KEP.329/MEN/XII/2011

TENTANG
PENETAPAN RANCANGAN STANDAR KOMPETENSI KERJA NASIONAL INDONESIA SEKTOR PARIWISATA
BIDANG KEPEMANDUAN OTBOUND / FASILITATOR EXPERIENTIAL LEARNING
MENJADI STANDAR KOMPETENSI KERJA NASIONAL INDONESIA


BAB II
STANDAR KOMPETENSI KERJA NASIONAL INDONESIA

C.   Unit-unit Kompetensi


Kode Unit
:
PAR.UJ.01.002.01
Judul Unit
:
Bekerja dalam lingkungan sosial yang berbeda
Deskripsi Unit 
:
Unit ini berkenaan dengan kepedulian terhadap budaya yang diperlukan bagi semua orang yang bekerja pada sektor Otbound, termasuk  kepedulian akan budaya yang diperlukan dalam melayani Wisatawan dan mitra kerja di tempat kerja yang datang dari berbagai latar belakang.

ELEMEN KOMPETENSI
KRITERIA UNJUK KERJA
1

Komunikasi dengan Wisatawan dan Mitra Kerja dari Berbagai Latar  Belakang
1.1
Para Wisatawan dan mitra kerja dari berbagai latar belakang  budaya dihargai dan diperlakukan dengan hormat dan tenggang rasa
1.2
Adanya perbedaan budaya dalam berkomunikasi, baik secara lisan maupun secara tertulis dipahami.
1.3
Diupayakan penggunaan komunikasi melalui bahasa isyarat atau memakai  kata-kata sederhana dalam bahasa orang yang diajak bicara bilamana terdapat hambatan
1.4
Bantuan dari mitra kerja, buku referensi, atau organisasi luar diupayakan bilamana diperlukan
2
Menghadapi Kesalahpahaman Antarbudaya
2.1
Persoalan yang mungkin mengakibatkan konflik atau kesalahpahaman diidentifikasi di tempat kerja
2.2
Kesulitan disampaikan kepada orang yang tepat dan mencari bantuan dari pimpinan tim/atasan
2.3
Kemungkinan adanya perbedaan budaya dipertimbangkan apabila ditemui kesulitan atau kesalahpahaman
2.4
Berupaya memecahkan kesalahpahaman yang terjadi dengan mempertimbangkan budaya
2.5
Persoalan dan masalah yang timbul diserahkan kepada pimpinan tim / penyelia untuk ditindaklanjuti







BATASAN VARIABEL
1
Konteks Variabel:
1.1.  Unit ini berlaku untuk sektor – sektor usaha Otbound
1.2.  Tergantung pada organisasi dan situasi khusus dari Wisatawan dapat dimasukan  tapi  tidak terbatas pada :

1.2.1.    Anggota dari sektor-sektor Otbounddan sektor hospitalitas lainnya
1.2.2.    Individu-individu atau kelompok-kelompok di dalam .
1.2.3.    Penduduk setempat
1.2.4.    Wisatawan
1.2.5.    Wartawan
1.2.6.    - Teman sekerja / mitra kerja

2
Perlengkapan: -

3
Tugas Pekerjaan:

Menerapkan cara berkomunikasi yang baik dengan Wisatawan dan mitra kerja dari berbagai latar  belakang, serta memecahkan masalah yang berhubungan dengan kesalahpahaman antar budaya

4
Peraturan dan Perundangan :

-          -  Kode etik pekerja .
-          -  Aturan tentang tata tertib Wisatawan .



PANDUAN PENILAIAN
1
Penjelasan Prosedur Penilaian:

1.1.
Penilaian dilakukan untuk membuktikan bahwa pemandu mampu berkomunikasi secara efektif   dengan Wisatawan dan mitra kerja (termasuk bagi mereka yang mempunyai kebutuhan khusus) dalam batas-batas situasi yang  dibutuhkan untuk  tugas pekerjaan yang relevan

1.2.
Kemampuan untuk bekerja  dalam satu tim

1.3.
Kemampuan untuk memberikan tanggapan secara efektif  terhadap
berbagai situasi pelayanan terhadap Wisatawan yang berbeda

1.4.
Pengertian tentang komunikasi dan pelayanan kepada Wisatawan dan kepentingannya
dalam konteks kebudayaan dan  pariwisata serta hospitalitas.

1.5.
Unit kompetensi ini terkait dengan unit kompetensi PAR.UJ.01.001.01, “Bekerjasama Dengan Mitra Kerja Dan Wisatawan”

2
Kondisi Penilaian:

2.1.
2.2.
Wawancara mengacu pada Kriteria Unjuk Kerja
Demonstrasi / simulasi  secara praktik di tempat kerja

3
Pengetahuan yang dibutuhkan:

3.1.          Cara Berkomunikasi yang baik
3.2.          Budaya Organisasi
3.3.          Pengetahuan tentang kebudayaan daerah, nasional, dan internasional (antar bangsa)


4
Keterampilan yang dibutuhkan:

4.1.     Melakukan komunikasi dengan baik
4.2.     Menerapkan toleransi terhadap perbedaan budaya dan perilaku terhadap rekan kerja,
4.3.     Wisatawan,dan pihak terkait lainnya
4.4.     Memperkenalkan dan mempromosikan kebudayaan Indonesia


5
Aspek Kritikal / Penting untuk Penilaian :

5.1
Fokus dari unit ini akan bervariasi tergantung dari konteks kebiasaan (adat istiadat) setempat di tempat kerja.  Pengujian harus mempertimbangkan berbagai ragam adat istiadat dan kebutuhan khusus yang bias digunakan pada situasi tertentu.

5.2
bukti dari kompetensi harus berhubungan dengan komunikasi antarbudaya dan suasana pelayanan kepada Wisatawan dan dapat  dikumpulkan dalam jangka waktu tertentu.

5.3
Menemukenali :


5.3.1
Kemampuan untuk berkomunikasi efektif dengan mitra kerja dan Wisatawan dengan latar belakang / budaya yang sangat berbeda


5.3.2
Kemampuan untuk menerapkan budaya organisasi tempat pemandu bekerja


5.3.3
Kemampuan menerapkan, memperkenalkan, dan mempromosikan budaya daerah serta nasional yang berbeda-beda sebagai kekayaan bangsa kepada mitra kerja dan Wisatawan








KOMPETENSI KUNCI
No
KOMPETENSI KUNCI DALAM UNIT INI
TINGKAT
1.
Mengumpulkan, menganalisis, dan mengorganisasikan informasi
2
2.
Mengkomunikasikan informasi dan ide-ide
2
3.
Merencanakan dan mengorganisasikan kegiatan
1
4.
Bekerjasama dengan orang lain dan kelompok
2
5.
Menggunakan gagasan secara matematis dan teknis
1
6.
Memecahkan Masalah
2
7.
Menggunakan Teknologi
1

Tingkat kemampuan yang harus didemonstrasikan  untuk mencapai kompetensi ini
Tingkat
Karakteristik
1
Dapat melakukan tugas rutin sesuai dengan prosedur yang berlaku tetapi, tugas itu masih harus diperiksa secara berkala oleh penyelia.
2
Dapat melakukan tugas yang lebih kompleks dan luas dengan peningkatan kemampuan untuk bekerja sendiri dengan tanggung jawab. Pekerjaan diperiksa oleh penyelia setelah selesai.
3
Dapat melakukan kegiatan kompleks dan tidak rutin, mempunyai kemampuan untuk bekerja sendiri, dan bertanggung jawab atas pekerjaan yang dilakukan orang lain.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar