yuk main-main....

Informasi lebih rinci silakan hubungi 08127397697 atau melalui email playonsriwijaya@gmail.com

Jumat, 06 Februari 2015

PLAYON

Edisi pos ke-100
Yuk, Serius main-main bersama PLAYON.


PLAYON adalah  “Laboratorium Main-main” yang merekayasa berbagai permainan/ dinamika kelompok sebagai sarana pembelajaran dan pembentukan karakter. 

PLAYON boleh diartikan sebagai PLAY-ON atau sebaliknya ON-PLAY. Dalam bahasa Jawa, “playon” berarti “bermain sambil berlarian dalam suasana riang.”
Yang jelas, sebagai “Laboratorium Main-main,” PLAYON berniat untuk mengolah permainan secara serius sebagai sarana pembelajaran yang murah, mudah, menyenangkan, dan berkualitas.

Sampul Buku "123 Permainan Tanpa Alat" (sudah terbit)
Logo PLAYON pun dibentuk dari susunan TANGRAM, suatu puzzle yang sangat mendunia, yang menggambarkan orang berlari/ playon.
Warna Abu-abu di badan melambangkan kesederhanaan, sementara “kepala” berwarna Kuning yang melambangkan kecerdasan/ pemikiran kreatif.

Beberapa tema yang sedang & akan dikembangkan antara lain:
   1. Permainan Tanpa Alat (sudah terbit)
   2. Permainan dengan Alat Sederhana/ Seadanya,
   3. Merancang Outbound (ternyata) Gampang,
   4. Merancang Latihan Kepemimpinan (Latpim)  Kreatif.


Sampul Buku "500 Permainan Alat Sederhana" (sedang disusun)
PLAYON mengundang teman-teman Fasilitator/ Instruktur/ Trainer / Guru/ Pendidik/ Lembaga/ Provider, untuk bersinergi sebagai:
   - Teman ngobrol/ mitra diskusi tentang “serius main-main untuk pembelajaran”
   - Mitra  penulisan dan atau penerbitan seri buku “inspirasi dari permainan”,
   - Mitra pendistribusian/ penyebarluasan hasil produk PLAYON (buku, DVD/VCD)
   - Penyelenggara kegiatan Bedah Buku/ Latihan/ Seminar/ Pelatihan/ Workshop/ Inhouse Training, dll.



Sampul Buku "Latihan Kepemimpinan Kreatif" (sedang disusun)

PLAYON digawangi oleh Agustinus Susanta;
seorang Fasilitator Experiential Learning (Fasel) Tingkat Utama dengan ciri-ciri:
  • Pengalaman pendampingan lebih dari 21 Ribu peserta dalam lebih dari 335 event,
  • Sudah menerbitkan 7 buku bertema experiential learning/ outbound,
  • Pemilik SRIWIJAYA EDFUNTURE; lembaga pembelajaran pembelajaran berbasis Edukasi, Fun &  Adventure
  • Nomor HP/ WA: 08127397697.
  • Email: agustinussusanta@yahoo.com / penggiatoutbound@gmail.com
  • Blog: http://catatanpenggiatoutbound.blogspot.com/
  • Facebook: https://www.facebook.com/agustinus.susanta
  • Kanal Youtube-nya berisi puluhan video games: https://www.youtube.com/user/AgustinusSusanta
  • Alamat kantor PLAYON di Jl. Kol. H. Barlian No. 9-10A, Km. 9; Palembang, Sumatera Selatan
Cukup ah, ciri-cirinya, yang jelas banyak catatan pemikiran/ pengalaman pendampingan/ skenario trainingnya bisa dinikmati di blog ini.

Salah satu instalasi di Gasing Waterbay; lokasi Training yang dikelola oleh si Agus itu;
Keterangan lebih lengkap tentang tempat ini bisa dinikmati di Gasing Outdoor Training

Akhirnya, Selamat Bermain-main bersama PLAYON; “Laboratorium Main-main”.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar